Lompat Batu di Bawomatalua
Pulau Nias dengan luas 5.318 kilometer persegi menyimpan sejumlah misteri dan keunikan beserta keindahan alam dan pantai yang begitu memesona. Dengan berbagai keindahan alamnya, potensi Pariwisata Bahari di Pulau Nias tersebar di hampir sejumlah tempat yang dikenal dengan sebutan 100 pulaunya.
Wisata budaya juga tidak kalah menariknya untuk kita kunjungi. Desa-desa tradisional di Pulau Nias yang masih menyimpan sejumlah peninggalan budaya dan para penutur sejarah dapat menjadi pilihan utama. Selain menjalankan roda perekonomian, kegiatan pariwisata ini mampu mengembalikan kecintaan akan nilai-nilai tradisi yang diwariskan oleh para leluhur.
Pantai Moale- Nias Selatan
Untuk menjangkau kawasan wisata di Pulau Nias, wisatawan bisa memilih jalur laut dan udara. Kalau jalur udara, penerbangan ke Nias saat ini sudah lumayan banyak. Ada beberapa maskapai penerbangan yang melayani rute Medan–Nias dan Nias–Medan.
Batu Megalith - Nias
Lama penerbangan Medan–Nias setelah berangkat dari Bandara Polonia dan mendarat di Bandara Binaka Gunung Sitoli sekitar 55 menit. Demikian sebaliknya dari Binaka ke Polonia jarak tempuhnya juga 55 menit. Kalau memilih transportasi laut, bisa dilakukan dengan menumpang KMP dari Sibolga ke Gunung Sitoli lama perjalanan 8-10 jam. Kalau tujuan ke Nias Selatan berarti harus menempuh perjalanan lagi lewat perjalanan darat dengan jarak tempuh 2 sampai 3 jam.
Tari Perang- Nias
Kabupaten Nias atau Gunungsitoli juga memiliki beberapa tempat wisata yang patut untuk dikunjungi, yaitu Pantai Muara Indah, Holi'amaeta So'arowig, Pantai Carlita, pantai Laowomaru, Gua Laowomaru, pantai Bunda, Miga, Air Terjun Onowaembo, dan Arah Namohalu.
Surving - Pantai Sorake
Sedangkan tempat wisata khususnya di Kabupaten Nias Selatan, antara lain Gomo (peninggalan barang bersejarah [megalitikum]), pantai Lagundri Sorake, Pantai Moale, Gunung Lolomatua, Hombo Batu dan Rumah adat di Bawomataluo, Pulau-Pulau Batu, dan Pulau Telo.
Sedangkan yang berada di Kabupaten Nias Utara, antara lain Asi Walo atau Pantai Walo, Air Terjun Luaha Ndroi, Pantai Turogaloko, Lahewa, Pantai Turodawola Kecamatan Afulu, Pantai Toretolo, dan Pulau Makora. Sedangkan untuk Kabupaten Nias Barat, antara lain Pulau Asu-Hinako dan Pantai Sirombu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar